Friday, October 30, 2020

Metode Penelitian Kualitatif





 Metode Penelitian Kualitatif

Metode Penelitian Kualitatif memiliki struktur yang berbeda dengan metode penelitian kuantitatif.
 

 

Berikut ini adalah outline penelitian kualitatif.

 

 I. PENDAHULUAN

    A. Latar Belakang Masalah

   B. Fokus Penelitian

   C. Pembatasan Masalah

    D. Kegunaan Penelitian

  

II. KAJIAN TEORETIK

    A. Deskripsi Konsep Fokus dan Subfokus penelitian

     B. Hasil penelitian yang relevan

 

 III.  METODOLOGI

    A.  Tujuan Penelitian

    B.  Tempat dan waktu penelitian

    C.  Latar Penelitian

    D.  Metode dan Prosedur Penelitian

    E.  Data dan Sumber Data

    F.    Teknik dan Prosedur pengumpulan data

    G.  Prosedur analisis data

    H.  Pemeriksaan  keabsahan data

          1. Kredibilitas (derajat kepercayaan)

          2. Transferabilitas (keteralihan)

 

3. Dependabilitas (kebergantungan-perubahan-perubahan yg terjadi pada setting)

     4. Konfirmabilitas (kepastian-objektivitas, dengan cek dan recek kembali data, dan mendeskripsikan contoh-contoh  negatif))

 

IV.  HASIL PENELITIAN  

     A.  Gambaran Umum tentang Latar Penelitian

     B. Temuan-temuan penelitian  

            1. Sub Fokus 1

            2. Sub Fiokus 2

            3. Sub Fokus 3

            4. Sub Fokus 4

                 dst.

 V.    PEMBAHASAN TEMUAN PENELITIAN

        A.  Sub Fokus 1

        B. Sub Fokus 2

        C. Sub Fokus 3

        D. Sub Fokus 4

             dst.

V. SIMPULAN DAN REKOMENDASI  

     A. Kesimpulan

     B. Rekomendasi

DAFTAR PUSTAKA

Lampiran 1. Pedoman Observasi

Lampiran 2. Pedoman wawancara

Lampiran 3. catatan Lapangan Hasil Observasi

Lampiran 4. Catatan Lapangan Hasil Wawancara

Lampiran 5. Dokumen Pensdukung (Foto dan dokumen)

Lampiran 6. Hasil Analisis Data

   

Karakteristik Metode Kualitatif

Study Interpretatip (Interpretative study)

*   Holistik

*  Latar Alamiah (Natural setting)

*  Peneliti sebagai instrumen kunci

*  Sumber data (multiple) dalam bentuk kata-kata

*  Analisis data secara induktif

*  Fokus pada perspektif partisipan, makna dan pandangan-pandangannya

*   Emik (Native point of view)

*  Disain penelitian lebih bersifat tidak ketat/bisa berubah

*   Bingkai penelitian pada perilaku subjek dan keyakinan /belief, dalam konteks sosial

 

 

Beberapa asumsi dasar yang perlu dipahami terkait dengan penelitian kualitatif adalah sebagai berikut.

 

Asumsi Dasar penelitian Kualitatif

 

1. Asumsi Ontologis

      Apa karakteristik dan bagaimana bentuk realitas?

           - Realitas adalah subjektif dan multiple,

            seperti yang dilihat partisipan yang diteliti

          - Contoh : Peneliti menggunakan kutipan-

             kutipan dan tema-tema dalam kata-kata

             partisipan dan bukti-bukti  dari sejumlah perspektif yang berbeda

2. Asumsi Epistemologis

    Asumsi yang mempertanyakan hubungan antara peneliti dengan objek kajian/yang diteliti

        - Peneliti berupaya mengurangi jarak   

          dengan dengan subjek yang diteliti

        - Contoh: Peneliti berkolaborasi, “spends

          time in field with participants”, dan

          menjadi “insider”

 

3. Asumsi Aksiologis

     Asumsi yang mempertanyakan peranan system nilai dalam suatu penelitian (kualitatif bersifat value-laden/value-bound)

        - Peneliti mengakui bahwa penelitian adalah

          value-laden (sarat nilai) dan bias-bias adalah

           dimungkinkan ada

       - System nilai yang dianut peneliti akan      mempengaruhi pola pikirnya dalam berbagai  aktivitas penelitian yang dilakukannya

       - Contoh: Peneliti berusaha melakukan mendiskusikan nilai-nilai yang membentuk uraian narasinya dan termasuk kaitan antara interpretasinya dengan interpretasi partisipan.

 

4. Asumsi Metodologis

      Asumsi yang mempertanyakan bagaimanakah proses penelitian itu dilaksanakan (Atau bagaimanakah realitas yang akan diteliti  diketahui)

        - Karakteristik : Peneliti menggunakan logika  induktif, studi topik dalam konteksnya, dan menggunakan disain yang bersifat emergensi

 - Contoh: Peneliti bekerja secara rinci sebelum membuat generalisasi, deskripsi rinci konteks studi, dan secara kontinu melakukan revisi-revisi pertanyaan-pertanyaan dari pengalaman-pengalaman di latar penelitian


https://www.binsarhutabarat.com/2020/10/metode-penelitian-kualitatif.html

  

No comments:

Post a Comment

Pilkada Jakarta: Nasionalis Vs Islam Politik

  Pilkada Jakarta: Nasionalis Vs Islam Politik Pernyataan Suswono, Janda kaya tolong nikahi pemuda yang nganggur, dan lebih lanjut dikat...