Anugerah Allah dan Ketaatan Kristen
2 Petrus 1: 1-11
Anugerah Allah menghasilkan kesalehan (1:3-4).
Alah sendiri telah menyelesaikan keselamatan orang percaya dengan kuasa Allah yang tak terbatas. Apa yang manusia tidak dapat kerjakan untuk keselamatan dirinya, telah dikerjakan Allah dengan sempurna.Orang percaya dipanggil pada kemuliaan Allah dan kualaitas karakter yang diinginkan Allah. Orang percaya dipanggil untuk hidup harmoni dengan karakter moral Allah. Untuk kemuliaan Allah.
Orang percaya diberikan janji-janji yang mulia dan berharga. Melalui janji itu orang percaya menjadi bagian natur ilahi. Mereka tidak pernah menjadi bagian natur ilahi, karena mereka menjadi bagian Allah, sebaliknya secara luar biasa membagikan dalam naturnya karena mereka makin menjadi seperti KRISTUS.
Melakukan segala usaha untuk hidup Saleh/taat (1:5-7)
Janji yang besar termasuk janji -janji Petrus yang diidentifikasikan dalam khutbah Petrus pada hari Pentakosta, khususnya pencurahan Roh Kudus dalam kuasa yang baru. Kis 2:14-41. Janji keserupaan dengan Allah, Kembalinya Kristus, Kehidupan kekal disurga, dan semua janji dalam Alkitab yang terkait dengan pemberian kehidupan baru, natur ilahi, istilah yang umum untuk memahami transformasi kedalam gambar Kristus. Orang percaya dibebaskan dari kebusukan dunia yang berakar pada keinginan dosa.Petrus mendaftarakan kualitas yang dikaraktereristikkan bagian dari natur ilahi kebajikan alkitabiah. Galatia 5:22-23, tetapi buah roh ialah: kasih , sukacita, damai sejahtera, kesabaran, kemurahan, kebaikan, kesetiaan, kelemahlembutan, penguasaan diri. Tidak ada hukum yang menentang hal-hal itu. Ibrani 12:10-11 ( buah kebenaran yang menghasilkan sukacita)
Petrus mendorong untuk hidup dalam kehidupan yang baru, yang didasarkan kuasa ilahi dan janji yang diberikan kepada orang percaya ketika mereka mengenal Kristus sebagai Orang percaya harus hidup sesuai dengan Firman Tuhan yang diajarkan. Iman harus memiliki bentuk konkret dalam kehidupan Tuhan dan juruselamat.
. Semua kesalehan yang didaftarkan Petrus adalah hasil dari iman. Kesalehan adalah penyembahan kepada Allah.
Kehidupan efektif bagi Kristus (8-11)
Petrus menjelaskan diperlukan relasi antara kelahiran kembali dan kehidupan yang merefleksikan kebajikan yang merupakan turunan pengetahuan tentang Kristus. Jika kualitas -kualitas kebajikan itu ada dalam kehidupan orang percaya maka orang percaya akan berbuah dalam kehidupan pelayanan. Sebaliknya kehidupan Kristen tidak efektif dan tidak berbuah jika tidak disertai kualitas-kualitas kehidupan Kristen yang terus meningkat.
Mereka yang kurang kualitas-kualitas moral Kristen akan buta secara rohani dan lupa bahwa mereka telah disucikan dari dosa.
Orang percaya sepatutnya rajin mengerjakan panggilan dan pemilihan Allah. Dan akhirnya dianugerahi kehidupan kekal.
Aplikasi.
Bagaimanakah kehidupan Kristen kita saat ini:
1. Adakah kita terus bertumbuh dalam pemahaman doktrin yang benar?
2. Adakan kita Makin mencintai Tuhan, hidup untuk kemuliaan Tuhan?
3. Adakah kita bertumbuh dalam kasih terhadap sesama?
4. Bagaimanakah kehidupan ibadah kita?
5. Apakah kita makin giat bersaksi tentang Kristus, hidup menjadi garam dan terang dunia?
https://www.binsarhutabarat.com/2020/10/anugerah-allah-dan-ketaatan-kristen.html